Jakarta – PT Food Station Tjipinang Jaya selaku BUMD Pangan milik Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta berkolaborasi dengan beberapa komedian anggota Persatuan Seniman Komedi Indonesia (PaSKI) mempromosikan berbagai produk berlabel FS. Hal tersebut dilakukan saat acara Peringatan peringatan Maulid Nabi di kediaman Almarhumah Hj. Tuty Alawiyah di Jatiwaringin yang digelar Pengurus PaSKI, Minggu 14/11/2021.
Dalam acara yang mengundang tausiah dari Ustad Subchi dan Ustad Haikal Hasan tersebut dihadiri oleh Pengurus dan anggota PaSKI antara lain Jarwo Kwat, Taufik Lala, Denny Chandra, Bopak Castelo, Daus Separo, Derry Sudarisman dan lain-lain. Hadir pula Hj Nurfitria Farhana putri Almarhumah Hj. Tuty Alawiyah yang juga menjabat sebagai Komisaris PT Food Station Tjipinang Jaya.
“Saya memang mengajak teman-teman dari Food Station ikut serta di acara ini untuk mengenalkan produk-produknya kepada anggota PaSKI yang merupakan public figur yang dikenal oleh masyarakat luas. Tujuannya tentu agar produk-produk dari Food Station yang sudah bagus itu lebih dikenal, karena itu beberapa anggota PaSKI berkenan melakukan testimoni mengenai produk Food Station” ujar Ketua Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) DKI Jakarta ini.
Direktur Utama PT Food Station Tjipinang Jaya Pamrihadi Wiraryo mengatakan selama ini produk Food Station mudah ditemukan di jaringan ritel modern di seluruh Indonesia. Bisa dikatakan di hampir semua jaringan ritel yang ada di Indonesia pasti terlibat kerjasama dengan Food Station. Produk Food Station juga bisa mudah ditemukan di kanal pemasaran online di berbagai marketplace. Namun demikian masih ada segmen yang belum terlalu kenal dan familiar dengan berbagai produk Food Station. Misalnya di kalangan majelis taklim, jaringan mesjid dan kalangan masyarakat bawah.
“Pengenalan produk Food Station di jejaring keagamaan seperti BKMT dan Dewan Mesjid Indonesia inilah yang saat ini digencarkan dalam kapasitas sebagai Komisaris Food Station. Apalagi di kedua entitas terebut potensial untuk digerakkan spirit kewirausahaannya” jelasnya.
Sekedar informasi, sebelumnya telah menjalin kerjasama dengan BKMT se Jakarta melalui program yang dinamakan Program Berkah Belanja Barokah (Warung Umat) Insya Allah akan dirasakan oleh umat sehingga berkah bersama. Kemudian, Food Station juga sudah melakukan sinergi dan kolaborasi dengan Pimpinan Wilayah Dewan Masjid Indonesia (DMI) Provinsi DKI Jakarta. Hal ini menjadi upaya Food Station dalam rangka pemberdayaan umat dengan memberdayakan Masjid untuk membangun perekonomian ummat melalui gerakan kemandirian ekonomi masjid sehingga menciptakan kemakmuran serta kesejahteraan masjid, sejalan dengan program kerjasama ketahanan pangan.